Teka-teki mengenai sosok yang akan mendampingi Manchester United di pinggir lapangan pada laga putaran ketiga Piala FA akhirnya terjawab. Transisi Pasca-Era Ruben AmorimPenunjukan Fletcher sebagai pelatih sementara dilakukan pada Senin (5/1) lalu, tidak lama setelah Manchester United memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Ruben Amorim. Namun, dengan belum adanya pelatih baru yang ditunjuk, manajemen memutuskan untuk memperpanjang masa tugas Fletcher setidaknya hingga akhir pekan ini. Hingga saat ini, manajemen Manchester United dikabarkan masih terus menggelar pembicaraan dengan sejumlah kandidat untuk mengisi posisi pelatih interim hingga akhir musim. Kini, ujian sesungguhnya bagi Fletcher adalah membawa Manchester United melangkah lebih jauh di Piala FA.
Source: Media Indonesia January 09, 2026 06:22 UTC