Persijap Jepara harus menelan pil pahit setelah dipermalukan Dewa United dengan skor telak 0-3 dalam lanjutan Liga Championship. Serangan Dewa United yang dimotori Alexis Messidoro kian membuat pertahanan Persijap Jepara porak-poranda. Hingga berakhir babak pertama, Persijap Jepara tertinggal 0-2 dari Dewa United. Memasuki babak kedua, serangan cepat Dewa United langsung mengejutkan pemain Persijap Jepara. Tertinggal 0-3, Persijap Jepara terus mencoba membangun serangan.
Source: Media Indonesia January 12, 2026 14:57 UTC