OKI Kecam Kunjungan Otoritas Israel ke Somaliland - News Summed Up

OKI Kecam Kunjungan Otoritas Israel ke Somaliland


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 22 negara Islam bersama Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), Kamis, mengecam keras kunjungan ilegal Menteri Luar Negeri Israel ke wilayah Somaliland, kawasan yang memisahkan diri dari Somalia. Dalam pernyataan bersama, mereka menegaskan bahwa langkah tersebut melanggar kedaulatan Somalia dan hukum internasional. OKI dan kementerian luar negeri negara-negara penandatangan menyatakan “kecaman keras atas kunjungan ilegal terbaru pejabat Israel ke Wilayah ‘Somaliland’ Republik Federal Somalia pada 6 Januari 2026”. Mereka menegaskan akan terus mendukung langkah-langkah diplomatik dan hukum Somalia untuk “menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah, dan stabilitasnya sesuai dengan hukum internasional”. Mereka juga mendesak penarikan segera pengakuan Israel terhadap Somaliland.


Source: Republika January 10, 2026 05:18 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */