UIN Jakarta Puncaki Ranking Tertinggi Indeks Sains dan Teknologi - News Summed Up

UIN Jakarta Puncaki Ranking Tertinggi Indeks Sains dan Teknologi


Berdasarkan data pada laman SINTA (https://sinta.kemdiktisaintek.go.id/) per Rabu malam–Kamis, 31 Desember 2025, UIN Jakarta mencatatkan skor 433.478 untuk SINTA Score 3 Yr dan skor 798.422 untuk SINTA Score Overall. “Alhamdulillah, menutup tahun 2025 sekaligus mengawali 2026, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta berhasil meraih skor SINTA tertinggi pada klaster PTKIN,” ujar Rektor UIN Jakarta, Prof Asep Saepudin Jahar, kepada media di Jakarta, Rabu (1/1/2026). Dalam laman dan periode yang sama, ranking SINTA PTKIN secara berurutan ditempati UIN Jakarta di posisi pertama, disusul UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (405.342 SINTA Score 3 Yr dan 713.292 SINTA Score Overall), dan UIN Sunan Gunung Djati Bandung (228.944 SINTA Score 3 Yr dan 531.545 SINTA Score Overall). Selanjutnya UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (149.549 SINTA Score 3 Yr dan 286.076 SINTA Score Overall), UIN Sunan Ampel (94.635 SINTA Score 3 Yr dan 201.288 SINTA Score Overall). Kepala Pusat Rumah Jurnal UIN Jakarta, Dr Saepudin Asrori, menyampaikan terima kasih atas dukungan pimpinan dan sivitas akademika yang telah memberikan dukungan pada pencapaian ranking SINTA UIN Jakarta.


Source: Republika January 01, 2026 14:25 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */